Ligaolahraga.com -
Berita Liga Inggris: Manajer Tottenham Hotspur, Ange Postecoglou, mengaku sangat kecewa setelah timnya dikalahkan oleh Wolverhampton Wanderers pada laga tadi malam.
Tottenham Hotspur mendapatkan hasil yang sangat mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-32 Premier League musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Wolverhampton Wanderers di Molineux Stadium, Minggu (13/4) malam WIB, Spurs menelan kekalahan dengan skor 4-2.
Adapun empat gol kemenangan Wolves tercipta melalui aks Rayan Ait-Nouri (2'), gol bunuh diri Djed Spence (38'), Jorgen Strand Larsen (64') dan Matheus Cunha. Sementara dua gol balasan Spurs dicetak oleh Mathys Tel (59') dan Richarlison (85').
Tak lama setelah pertandingan usai, Ange Postecoglou memberikan komentarnya. Postecoglou mengaku sangat kecewa dengan hasil tersebut. Namun, ia enggan menyalahkan pemainnya atas kesalahan yang mereka lakukan dan berujung pada gol Wolves.
“Hasil ini jelas mengecewakan,” ujar Postecoglou, seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Pertandingan ini cukup menghibur karena secara keseluruhan permainan sepak bola kami cukup baik, meski dengan banyak perubahan yang kami lakukan. Sepanjang laga, kami menguasai jalannya permainan, menciptakan ancaman di lini depan, dan tidak memberi mereka banyak ruang. Sayangnya, kami kebobolan beberapa gol yang sangat buruk, dan itu membuat kami sulit meraih hasil positif hari ini.”
“Namun, kesalahan yang terjadi bukanlah sesuatu yang sengaja mereka lakukan. Kedua pemain itu biasanya sangat andal dalam situasi seperti itu, tetapi hari ini adalah rangkaian kejadian tak biasa yang membuat kami kesulitan mendapatkan hasil dari pertandingan ini.”
Dengan hasil ini, Spurs menempati posisi ke-15 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 37 poin.
Artikel Tag: Ange Postecoglou, Tottenham Hotspur, Wolverhampton Wanderers
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ange-postecoglou-kecewa-berat-usai-spurs-dikalahkan-wolves