Bali United Dicukur Persija Jakarta, Teco Sesalkan Gol Timnya yang Dianulir

2 days ago 12

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Bali United dipaksa mengakui keunggulan tuan rumah Persija Jakarta dengan skor telak 0-3 pada pertandingan pekan ke-32 Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 yang berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (10/5/2025).

Tiga gol Persija Jakarta lahir berkat aksi brace Gustavo Almeida pada menit 8' dan 73'. Satu gol lainnya disumbangkan Witan Sulaeman di menit 53'.

Serdadu Tridatu sebenarnya sempat menyamakan kedudukan di awal babak pertama pada menit 24' melalui Rahmat Arjuna. Sayang, gol itu dianulir wasit, setelah adanya indikasi pelanggaran yang dilakukan Kadek Agung terhadap Ryo Matsumura sebelum gol tercipta. Keputusan menganulir gol tersebut diambil setelah wasit mendapat bantuan Video Assistant Referee (VAR).

Terkait gol yang dianulir tersebut, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco justru menilai bahwa harusnya gol timnya itu tetap sah.

"Persija lebih dulu cetak gol dari serangan balik memanfaatkan kesalahan kami. Lalu kami kerja keras dan berhasil cetak gol penyeimbang. Hanya dari VAR anulir dan kami sangat kecewa karena itu clear seharusnya gol," ucap Teco seperti dikutip dari laman resmi klub.

Menurut pelatih asal Brasil itu, jika situasi di babak pertama berakhir imbang 1-1, maka situasi tentu akan berbeda. Bali United disebutnya akan bisa lebih percaya diri untuk menekan tuan rumah andai gol timnya tidak dianulir.

"Memasuki babak kedua, tim under perform dan Persija bisa cetak gol kedua dan gol ketiga. Kami harus terima hasil ini, tetapi keputusan VAR sangat ganggu kami di laga ini," terang Teco.

Pada musim ini sendiri, pertemuan Bali United dengan Persija Jakarta terjadi selama tiga kali.Dua pertemuan di Liga 1 dan satu pertandingan saat Piala Presiden 2024 lalu.

"Kami bertemu Persija tiga kali di musim ini. Kami berhasil menang melawan mereka di Piala Presiden dan Liga 1 putaran pertama di Bali. Namun pertemuan kali ini Persija tampil lebih baik," pungkas Teco.

Artikel Tag: Bali United, Liga 1, Teco, persija jakarta

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bali-united-dicukur-persija-jakarta-teco-sesalkan-gol-timnya-yang-dianulir

Read Entire Article
Helath | Pilkada |