Ligaolahraga.com -
Berita Liga 1 Indonesia: Bali United mengintip peluang meraih kemenangan di kandang Persib. Tim asuhan Stefano 'Teco' Cugurra menargetkan hasil positif di laga pekan ke-29 Liga 1 2024/2025.
Pertandingan tandang akan dimainkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (18/4) malam. Persiapan maksimal sudah dilakukan Serdadu Tridatu selama satu pejan dan segala aspek sudah dimatangkan pelatih.
Pelatih asal Brasil ini paham bahwa bukan perkara mudah meraih kemenangan di Bandung. Apalagi Maung Bandung merupakan tim tangguh dan sementara menjadi pemuncak klasemen sementara di kompetisi.
"Kita punya persiapan sangat bagus, besok kita main lawan tim nomor satu di liga, Persib Bandung. Kita percaya mau bikin ini pertandingan seru dan kita harus kerja keras besok untuk menang," kata Teco dalam jumpa pers di Stadion GBLA, Kamis (17/4).
Pada pertemuan sebelumnya, kedua tim bermain sama kuat 1-1. Saat itu Bali United sempat unggul lebih dulu namun disamakan gol Gustavo Franca di injury time babak kedua. Sebelumnya, Yabes Rony mendapat kartu merah sesaat jelang kebobolan.
"Di putaran pertama kita hampir bisa menang, kita waktu itu sampai menit terakhir unggul 1-0 tetapi kena kartu merah. Besok mudah-mudahan bisa bermain bagus, penonton menikmati di stadion dan televisi," ujarnya.
Persib sendiri di pertandingan ini belum bermain dengan kekuatan terbaiknya. Bahkan bisa dikatakan tuan rumah tampil pincang karena David da Silva, Febri Hariyadi, Rachmat Irianto, Dedi Kusnandar, DImas Drajad dan Rezaldi Hehanussa masih cedera.
Kondisi diperparah dengan sanksi akumulasi kartu kuning yang diterima Tyronne del Pino. Tapi Bali United tidak lantas menilai ini sebagai keuntungan bagi mereka dan peluang menang jadi lebih besar.
Teco mengatakan dia sudah pernah merasakan kondisi tim banyak ditinggal pemain cedera. Menurutnya tim tidak lantas berkurang kualitasnya karena beberapa pemain absen. Pemain pengganti dinilai tetap punya kualitas yang setara dari bangku cadangan.
"Tim bisa saja ada pemain yang cedera seperti kamu bilang pemain menurut saya bagus, David sama Tyronne tidak bisa main turun. Tetapi saya juga dari awal musim mengalami sering ada pemain yang cedera," ujar dia.
"Jadi saya pikir memang ada kehilangan pemain, 2-3 pemain Persib mungkin absen besok. Tapi saya fokus ke tim saya dulu, saya respek dan siapapun mereka yang main di tim Persib, saya pikir punya kualitas bagus juga," tutup Teco.
Artikel Tag: Bali United, Teco, Persib
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bali-united-siap-kerja-keras-bawa-tiga-poin-di-markas-persib