Ligaolahraga.com -
Berita Liga Champions: Bukayo Saka menjadi salah satu bintang kemenangan Arsenal atas Real Madrid di leg kedua perempat final Liga Champions. Tak hanya menebus kegagalan penaltinya, Saka juga mencetak gol indah yang membuka keunggulan The Gunners sebelum akhirnya menang 2-1 di Santiago Bernabeu dan melaju ke semifinal dengan agregat meyakinkan 5-1.
Namun, di balik penampilan gemilangnya, Bukayo Saka mengungkap bahwa ia sempat berbicara dengan legenda klub Thierry Henry di pagi hari sebelum pertandingan. “100 persen [akan FaceTime dengan Henry lagi],” kata Saka kepada CBS Sports. “Saya sudah bicara dengannya pagi ini. Kalau dia mau bicara lagi nanti malam, saya siap. Saya tidak akan tidur malam ini, jujur aja.”
Gol Saka lewat finishing chip yang tenang langsung mengingatkan fans pada momen Thierry Henry yang mencetak gol kemenangan atas Real Madrid di Santiago Bernabeu pada 2006 silam. Bahkan, selebrasi “shushing” ala Henry juga secara tidak sengaja ditiru oleh Saka.
“Sebenarnya, saya tidak sengaja menirunya,” aku Saka. “Saya hanya ingin menikmati momen saya sendiri. Tapi tentu saja, Thierry juga pernah mencetak gol di sini dan kami bisa berbagi momen itu. Itu menyenangkan.” Saka kemudian memposting foto perbandingan selebrasinya dan Henry di Instagram, memperkuat simbolisme momen itu dalam sejarah klub.
Dengan kemenangan ini, Arsenal menjadi tim Inggris pertama yang dua kali menang di Santiago Bernabeu dalam ajang Liga Champions. Yang pertama terjadi saat Henry mencetak satu-satunya gol pada 2006. Saka pun tak hanya menebus penalti Panenka-nya yang gagal di babak pertama, tetapi juga menjadi simbol generasi baru The Gunners yang mulai menciptakan warisan mereka sendiri di pentas Eropa.
Arsenal kini akan menghadapi Paris Saint-Germain di semifinal Liga Champions, yang akan dimulai pada 29 April di Emirates Stadium. Pemenang antara Barcelona vs Inter Milan akan menanti di final yang akan digelar di Allianz Arena, Munich, pada 31 Mei mendatang.
Artikel Tag: Bukayo Saka, Thierry Henry, Arsenal, Real Madrid
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bukayo-saka-ungkap-obrolan-dengan-henry-jelang-kemenangan-atas-madrid