Declan Rice Butuh Konsistensi untuk Jadi Gelandang Kelas Dunia

6 hours ago 3

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Mantan bek Chelsea, William Gallas, menantang bintang Arsenal, Declan Rice, untuk menunjukkan konsistensi agar dapat dilabeli sebagai gelandang kelas dunia.

Declan Rice menjadi pahlawan Arsenal dalam kemenangan gemilang 3-0 atas Real Madrid pada leg pertama perempat final Liga Champions. Dua gol tendangan bebasnya yang spektakuler mengguncang Emirates Stadium dan mengukuhkan posisi The Gunners sebagai kandidat serius di kompetisi ini.

Mantan pemain Arsenal, William Gallas, memberikan pandangannya kepada Slingo tentang aksi heroik Rice. Menurutnya, gol tendangan bebas pertama Rice berhasil karena kesalahan posisi kiper Real Madrid, Thibaut Courtois. Namun, ia menegaskan bahwa tendangan bebas kedua benar-benar tak terhentikan, bahkan dengan posisi Courtois yang sudah optimal.

“Dua tendangan bebas Declan Rice ke gawang Real Madrid benar-benar brilian. Tendangan pertama mungkin terjadi karena Courtois kurang tepat dalam penempatan posisi. Namun, untuk tendangan bebas kedua, saya pikir Courtois sudah berada di posisi yang bagus, tapi itu benar-benar tak bisa dihentikan. Kami ingin terus melihat penampilan seperti ini dari Rice,” ungkap Gallas.

Gallas juga menyoroti potensi besar Rice untuk menjadi pemain kelas dunia. Namun untuk melakukannya, Rice harus bisa mempertahankan konsistensi permainan.

“Penampilan seperti ini akan membuat klub-klub besar mengincar Rice. Apa yang ia tunjukkan sungguh luar biasa, tetapi ia harus konsisten dengan performa besar seperti ini. Itulah kunci untuk mencapai level berikutnya. Dalam sepak bola, yang tersulit adalah menjaga konsistensi. Siapa pun bisa mencetak gol dalam satu pertandingan, tapi pemain kelas dunia mampu mengulangi performa mereka secara rutin.”

Rice bergabung dengan Arsenal pada tahun 2023 dengan biaya transfer rekor klub sebesar £105 juta. Meski belum mempersembahkan trofi untuk The Gunners, ia kini berada di jalur yang tepat untuk mengukir sejarah. Arsenal akan menghadapi Paris Saint-Germain di semifinal Liga Champions, dan Rice diharapkan kembali menjadi tumpuan tim untuk meraih gelar prestisius tersebut.

Artikel Tag: declan rice, Arsenal, William Gallas

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/declan-rice-butuh-konsistensi-untuk-jadi-gelandang-kelas-dunia

Read Entire Article
Helath | Pilkada |