Ligaolahraga.com -
Berita Transfer: Liverpool dikabarkan saat ini tengah mengincar bintang Lyon, Malick Fofana, yang akan mereka plot sebagai pengganti Luis Diaz pada musim depan.
Liverpool dikabarkan tengah membidik winger muda Lyon, Malick Fofana, sebagai calon pengganti Luis Diaz yang menjadi incaran Barcelona. Menurut laporan Mundo Deportivo, The Reds telah melakukan kontak awal dengan pihak Lyon dan perwakilan sang pemain, meskipun pembicaraan masih berada pada tahap awal.
Fofana, pemain asal Belgia berusia 20 tahun, mencuri perhatian sepanjang musim ini lewat penampilannya yang impresif. Ia mencetak lima gol dan empat assist dalam 29 laga Ligue 1, serta menambahkan enam gol dan dua assist dalam 10 pertandingan Liga Europa. Aksinya yang menonjol saat menghadapi Manchester United di Eropa membuat banyak klub mulai melirik potensinya.
Meski belum tampil konsisten setiap pekan, hal itu dianggap wajar mengingat usianya yang masih muda. Dengan kemampuan dan statistik yang hampir menyamai Diaz meski dengan menit bermain yang lebih sedikit, Fofana dinilai memiliki potensi besar untuk berkembang menjadi winger top.
Kehadiran Arne Slot sebagai manajer anyar Liverpool diyakini dapat membantu mengasah kemampuan Fofana, mengingat rekam jejaknya dalam membina pemain muda. Liverpool sendiri tengah aktif di bursa transfer. Mereka telah merampungkan transfer bek kanan Bayer Leverkusen, Jeremie Frimpong, serta sedang mengupayakan kesepakatan untuk bek kiri Bournemouth, Milos Kerkez.
Meskipun skuat mereka telah menjuarai Premier League musim ini, Liverpool masih menghadapi kebutuhan besar di lini tengah serta sektor penyerang utama. Malick Fofana dipandang sebagai bagian dari proyek penyegaran tim yang lebih luas untuk mempertahankan dominasi mereka di musim-musim mendatang.
Artikel Tag: Malick Fofana, Lyon, Liverpool, Luis Díaz
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/liverpool-incar-malick-fofana-sebagai-calon-pengganti-luis-diaz