Maria Sakkari Kembali Jalin Kerja Sama Dengan Mantan Pelatih

1 day ago 9

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Maria Sakkari telah meminta bantuan kepada mantan pelatihnya, Tom Hill untuk kembali ke jalur yang tepat setelah mereka terpisah selama 14 bulan.

Media Yunani, SDNA telah mengkonfirmasi penunjukkan kembali Hill yang sebelumnya pernah bekerja sama dengan mantan petenis peringkat 3 dunia selama enam musim sampai Februari 2024. Selama mereka bekerja sama, ia berada di peringkat 10 besar selama dua musim setengah, memenangkan dua gelar, dan lolos ke dua semifinal Grand Slam.

Dalam beberapa bulan terakhir, petenis berusia 29 tahun bekerja sama dengan David Witt, Sergi Bruguera, dan Reymond Sluiter. Sluiter meninggalkan tim karena alasan pribadi dan untuk sementara digantikan oleh anggota tim yang biasa berlatih bertanding bersamanya, Julien Cagnina.

Diketahui bahwa Hill akan memulai tugas keduanya bersama petenis berkebangsaan Yunani pada hari Kamis (17/4) dan akan menemaninya di Madrid Open. Sebelumnya, Hill melatih petenis AS, Peyton Stearns.

Setelah mengakhiri musim 2024 lebih awal karena cedera bahu, petenis berkebangsaan Yunani kesulitan untuk menemukan ritme permainan sejauh ini pada musim 2025. Ia gagal memetik kemenangan beruntun di sepuluh turnamen secara beruntun sejak bulan Januari. Lima dari sepuluh kekalahan tersebut terjadi ketika ia melawan petenis peringkat 10 besar. Tetapi kekalahan terakhirnya di Rouen Open pekan ini terjadi setelah melawan petenis peringkat 73 dunia, Jessica Bouzas Maneiro di babak pertama.

“Saya telah berada di tempat yang lebih baik. tetapi saya merasa gembira bahwa saya sehat, itu hal yang paling penting,” ungkap Sakkari.

“Butuh beberapa musim bagi saya untuk mengalami cedera. Saya mendapatkan cedera pertama saya pada usia 29 tahun. Jadi, itu sebagian merupakan hal yang baik, tetapi di sisi lain, sulit untuk menerima begitu saja hal-hal setelah pulih dari cedera.”

“Peringkat saya tentunya menurun, saya harus kembali ke posisi sebelumnya. Bukan karena saya ingin berada di peringkat 10 besar lagi, tetapi saya juga mendapatkan undian pertandingan yang tidak menguntungkan karena saya bukan petenis unggulan.”

“Peringkat saya tidak cukup tinggi untuk menghindari petenis-petenis seperti itu di awal-awal babak. Tetapi pada waktu yang sama, jika anda ingin melangkah lebih jauh di suatu turnamen, anda harus mengalahkan petenis seperti itu, tidak masalah di babak apa.”

Sakkari saat ini menghuni peringkat 82 dunia, peringkat terendahnya sejak musim 2017.

Artikel Tag: Tenis, Maria Sakkari

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/maria-sakkari-kembali-jalin-kerja-sama-dengan-mantan-pelatih

Read Entire Article
Helath | Pilkada |