Meski Dikalahkan Liverpool, Graham Potter Tetap Puji Performa West Ham

1 day ago 5

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer West Ham United, Graham Potter, tetap memuji penampilan apik timnya meski mereka menelan kekalahan saat tandang ke markas Liverpool.

West Ham United mendapatkan hasil yang sangat mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-32 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Liverpool di Anfield Stadium, Minggu (13/4) malam WIB, The Hammers menelan kekalahan dengan skor tipis 2-1.

Pada pertandingan terebut, The Reds membuka keunggulan melalui gol yang dicetak oleh Luis Diaz pada menit ke-18. Namun, West Ham berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-86 melalui gol bunuh diri Andrew Robertson. Hanya berselang tiga menit, The Reds bangkit dan mencetak gol kemenangan melalui aksi Virgil van Dijk.

Selepas laga usai, Graham Potter memberikan komentarnya. Meski timnya menelan kekalahan pada laga tersebut, namun Potter tetap memberikan pujian bagi penampilan apik timnya.

“Itu adalah penampilan yang sangat kuat, mungkin penampilan terbaik kami sejauh ini,” ujar Potter, seperti dilansir dari laman resmi klub.

“Keseimbangan antara bertahan dan menyerang sangat baik sepanjang pertandingan, meskipun kami sempat kesulitan di awal laga.”

“Atmosfernya penuh emosi, dan Liverpool bermain dengan intensitas tinggi, menggerakkan bola dengan cepat, dan membuat kami kewalahan.”

“Namun, kami tetap bertahan dengan tangguh di sana, sesuatu yang tidak selalu kami lakukan.”

“Menjelang akhir babak pertama, kami mulai menemukan ritme permainan. Kami menciptakan beberapa peluang dan bahkan membentur mistar gawang.”

“Di babak kedua, kami juga menghasilkan peluang besar dan kembali membentur mistar. Kami akhirnya mencetak gol, dan saat itu saya mulai merasa usaha dan kualitas kami akan membuahkan hasil.”

“Tapi, mungkin di situlah letak perbedaannya. Tim papan atas punya mentalitas untuk terus maju dan berjuang, dan sayangnya, kami tidak membawa pulang apa pun dari pertandingan ini.”

Dengan hasil ini, posisi West Ham turun ke peringkat 17 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 35 poin.

Artikel Tag: Graham Potter, West Ham United, Liverpool

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/meski-dikalahkan-liverpool-graham-potter-tetap-puji-performa-west-ham

Read Entire Article
Helath | Pilkada |