Mikel Arteta Bangga Arsenal Bisa Singkirkan Tim Sekelas Real Madrid

2 days ago 7

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Manajer Arsenal, Mikel Arteta, mengaku bangga timnya bisa mengalahkan sekaligus menyingkirkan Real Madrid dari Liga Champions musim ini.

Hasil memuaskan didapatkan oleh Arsenal pada pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions musim ini. Pasalnya, saat tandang ke markas Real Madrid di Santiago Bernabeu, Kamis (17/4) dini hari WIB, The Gunners meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1.

Pada laga tersebut, Bukayo Saka membawa The Gunners ungul lebih dulu melalui gol yang ia cetak pada menit ke-65. Hanya dua menit berselang, Vinicius Junior berhasil menyamakan kedudukan. Namun, Meriam London mengunci kemenangan mereka pada menit ke-90+3 setelah Gabriel Martinelli berhasil membobol gawang Thibaut Courtois. Berkat hasil ini, The Gunners memastikan diri lolos ke babak semifinal dengan keunggulan agregat 5-1 dan akan menantang Paris Saint-Germain.

Tak lama setelah pertandingan berakhir, Mikel Arteta mengakui bahwa meraih kemenangan di kandang Madrid - yang berstatus juara bertahan - bukanlah tugas mudah. Namun ia merasa bangga karena para pemainnya mampu mengatasi tekanan besar itu dan tampil dengan performa yang mengesankan. Kemenangan ini menjadi bukti ketangguhan mental dan kualitas permainan The Gunners di level tertinggi.

"Ini pencapaian besar bagi kami. Jika melihat posisi kami tahun lalu dan kemajuan yang kami buat musim ini - dengan semua tekanan dari tim-tim yang mengejar kami di kompetisi ini - sungguh luar biasa," ujar Arteta seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Pujian untuk [Madrid]. Ini pengalaman pertama saya di ruang ganti mereka. Hanya butuh tiga menit di stadion ini untuk menyadari betapa magisnya tempat ini - apapun bisa terjadi."

"Mereka ahli menciptakan situasi kacau dan membangun kepercayaan diri. Sangat sulit untuk membaca permainan dan merasa yakin kita bisa mengendalikannya. Tapi tim kami menunjukkan kedewasaan yang mengagumkan menghadapi semua itu."

Artikel Tag: Mikel Arteta, Arsenal, Real Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mikel-arteta-bangga-arsenal-bisa-singkirkan-tim-sekelas-real-madrid

Read Entire Article
Helath | Pilkada |