Pelatih Ungkap Program Pelatnas Timnas Esports Indonesia

6 hours ago 3

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Pelatih Timnas Esports Indonesia, Richard Permana mengungkapkan bahwa Badan Timnas Esports Indonesia sudah menyusun program dari bangun pagi hingga malam hari.

"Dari pagi pasti ada sesi bangun pagi. Sesi pribadi itu ada. Kita ada ajarkan ice bath juga. Terus kita ada apel pagi itu wajib. Apel pagi itu ngapain aja? Ya doa, sharing-sharing. Informasi apa up to date hari itu kita sampaikan semua," kata Richard kepada ANTARA di Jakarta, Rabu.

"Lalu kita ada menyanyi lagu kebangsaan, lagu nasional. Terus kita juga ada sesi hukuman, sanksi. Jadi kalau ada sanksi yang kemarin terjadi dibayar lunas pada saat apel."

Setelah apel pagi, timnas esports akan menjalani aktivitas fisik, olahraga sesuai dengan jadwal masing-masing tim. Lalu, ada sesi materi dari Badan Timnas Esports yang diisi oleh sejumlah anggota Badan Timnas Esports, di antaranya pelatih kepala, psikolog, dokter, dan ahli nutrisi.

"Lalu ada materi pokoknya yaitu scrim internal tim. Misalnya, scrim pertama, scrim kedua, scrim ketiga," ujar Richard. "Scrim paling maksimal jam 10 malam. Jadi, anak-anak udah sepakat juga jam 10 malam kurang lebih itu udah stop semua kegiatan latihan kita. Sehingga jam 11 tuh maksimal udah off blue screen."

Sebelum off blue screen, ada program-program recovery yang dijadwalkan, bisa dijalankan di kamar masing-masing atau secara grup. Misalnya, berendam di kolam air panas yang sudah tersedia di hotel atau berendam air dingin atau ice bath di bathtub kamar masing-masing.

Menurut Richard, ice bath diperlukan untuk mempercepat proses recovery. Meski esports dianggap olahraga yang tidak menguras fisik, melakukan latih tanding duduk selama kurang lebih delapan jam juga membutuhkan terapi untuk relaksasi agar atlet mendapatkan tidur yang berkualitas sehingga dapat berpengaruh pada performa mereka.

"Tim Kemenpora juga menginginkan atlet-atlet esports kita bisa fit, bugar, dan ideal. Pada saat transisi dari klub ke kita tentu banyak atlet yang masih catatan komposisi tubuhnya merah-merah indikatornya. Semoga tujuh bulan ke depan kita bisa convert 180 derajat jadi hijau. Itu harapan kita," kata Richard.

"Makanya kita ada dua pelatih strength conditioning di sini. Satu kuat eksekusi di lapangan, yang satu kuat program, dan kuat pendataan. Tersertifikasi dari Kemenpora langsung."

Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) telah memulai pemusatan latihan nasional pada Minggu (11/5) dan akan berlangsung selama tujuh bulan hingga SEA Games 2025 Thailand yang dijadwalkan pada 9-20 Desember.

Artikel Tag: Timnas Esports Indonesia, PB ESI, Sea Games

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/pelatih-ungkap-program-pelatnas-timnas-esports-indonesia

Read Entire Article
Helath | Pilkada |