Ligaolahraga.com -
Berita Liga Inggris: Manajer Aston Villa, Unai Emery, menyebut lolos ke kompetisi Eropa saja belum cukup bagi timnya karena target mereka adalah tampil di Liga Champions musim depan.
Aston Villa memastikan satu tempat di kompetisi Eropa musim depan setelah mengalahkan Bournemouth 1-0 dalam laga terakhir mereka di Premier League. Namun, kompetisi mana yang akan diikuti masih belum pasti, karena mereka harus bersaing ketat di klasemen.
Saat ini, Villa berada di peringkat keenam, sejajar poin dengan Chelsea yang menempati posisi kelima—yang juga merupakan slot terakhir untuk lolos ke Liga Champions. Villa akan melakoni laga penting melawan Tottenham Hotspur pada hari Jumat, yang bisa menentukan nasib mereka di Eropa.
Meski sudah mengamankan tiket Eropa, pelatih Unai Emery menegaskan bahwa timnya belum waktunya merayakan apa pun. Ia mengincar target lebih tinggi untuk membawa klub ke level berikutnya, termasuk melanjutkan pencapaian mereka yang sempat menembus perempat final Liga Champions musim ini. Pelatih asal Spanyol itu juga menekankan pentingnya keterlibatan semua elemen klub dalam membangun kemajuan.
“Tidak ada perayaan untuk saat ini. Memang kami punya sesuatu yang patut disyukuri, tapi masih ada tantangan besar di depan,” kata Emery dilansir dari Stadium Astro. “Saat ini bukan sepenuhnya di tangan kami, tapi kami bisa memberi tekanan kepada tim lain dengan terus meraih kemenangan.”
“Hari ini kami telah memastikan diri bermain di Eropa. Saya sangat menghargai kesempatan itu. Bermain di Premier League sekaligus Eropa adalah sesuatu yang fantastis bagi perkembangan tim.”
“Pemilik, staf di Bodymoor, dan semua yang terlibat di klub tahu bahwa kami harus terus berkembang dan mencapai target lebih tinggi. Itu adalah tantangan saya: terus meningkatkan proses dan kemampuan kami dalam bersaing.”
Artikel Tag: Unai Emery, Aston Villa, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/unai-emery-lolos-ke-liga-champions-harga-mati-bagi-aston-villa