Ligaolahraga.com -
Berita Liga Champions: Manajer Arsenal, Mikel Arteta, mengaku sangat bangga dengan keberhasilan timnya meraih kemenangan telak saat menjamu Real Madrid dini hari tadi.
Hasil memuaskan didapatkan oleh Arsenal pada pertandingan leg pertama babak perempat final Liga Champions musim ini. Pasalnya, saat mereka menjamu Real Madrid di Emirates Stadium, Rabu (9/4) dini hari WIB, The Gunners berhasil meraih kemenangan telak dengan skor 3-0. Adapun tiga gol kemenangan Meriam London tercipta melalui brace Declan Rice (58', 70') dan satu gol tambahan dari Mikel Merino (75').
Selepas laga usai, Mikel Arteta memberikan komentar. Arteta mengaku sangat puas dengan kemenangan tersebut dan sangat terkesan dengan penampilan apik dari para pemainnya.
"Saya sangat bangga, kami memiliki performa yang sangat lengkap dan besar secara kolektif dan Anda membutuhkan hal tersebut dalam organisasi dan apa yang harus kami lakukan untuk mendominasi permainan dan menciptakan masalah bagi Madrid," ujar Arteta seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Malam ini adalah tentang dua faktor, pertama, atmosfer yang kami ciptakan 15 menit sebelum kick-off adalah sesuatu yang belum pernah saya lihat sebelumnya, jadi bermain dengan energi tersebut, dengan komitmen bersama para pendukung membuat perbedaan besar."
"Dan kemudian momen-momen ajaib, momen-momen individu yang menentukan semua pertandingan dan dua gol pertama dari Declan menjadi penutup malam itu."
"Saya sangat yakin karena saya dapat merasakan dalam persiapan bahwa kami benar-benar siap, bahwa kami memiliki keyakinan dan kepercayaan diri bahwa kami dapat menciptakan banyak masalah bagi Madrid."
"Namun, itu adalah tema pertandingan, wujudkanlah, maka Anda harus mewujudkannya.Tetapi Anda memiliki pola pikir dan keyakinan bahwa segala sesuatunya dapat terjadi dan kami mewujudkannya hari ini. Ini adalah satu laga yang sulit, tetapi kami sangat gembira."
Artikel Tag: Mikel Arteta, Arsenal, Real Madrid
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-habisi-real-madrid-mikel-arteta-banggakan-performa-arsenal