Usai Terima Penghargaan Ini, Rafael Nadal Tak Sesali Tentang Pensiun

6 hours ago 3

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Rafael Nadal menyatakan bahwa ia tidak merindukan tenis saat ia mendapatkan pengakuan atas kontribusinya terhadap olahraga tersebut di Laureus Awards tahun ini di Madrid.

Mantan petenis peringkat 1 dunia menerima Laureus Sporting Icon Award tahun ini. Penghargaan tersebut baru diberikan kepada satu atlet lain sejauh ini dalam sejarah penghargaan tersebut, yaitu Valentino Rossi pada tahun 2022. Isyarat tersebut menyusul keputusannya untuk pensiun dari dunia tenis di Davis Cup Finals, Malaga musim lalu.

“Sejujurnya, saya tidak tahu bagaimana harus memulainya. Saya tidak mempersiapkan diri untuk momen yang mengagumkan ini, berbicara kepada anda semua,” ungkap Nadal.

“Tetapi banyak di antara kalian semua yang merupakan olahragawan yang telah menginspirasi saya sejak saya masih kecil dan berkesempatan untuk berbicara di hadapan kalian kali ini adalah sesuatu yang sangat, sangat istimewa.”

Bukan untuk kali pertama mantan petenis yang telah mengantongi 14 gelar French Open menerima Laureus Awards. Ia satu-satunya atlet yang pernah memenangkan Sportsman of the Year Award, Comeback of the Year Award, Breakthrough of the Year Award, dan Laureus Sport for Good Award.

Berbicara kepada para wartawan setelah itu, mantan petenis berkebangsaan Spanyol bersikeras bahwa ia merasa tenang dengan keputusannya untuk mengakhiri kariernya. Di sepanjang kariernya, ia memenangkan 92 gelar dan 22 di antaranya merupakan gelar Grand Slam. Ia juga menghabiskan 209 pekan sebagai petenis peringkat 1 dunia, memenangkan dua medali emas Olimpiade, dan mendapatkan lebih dari 134,9 juta dolar AS dalam bentuk hadiah uang.

“Sebenarnya saya tidak merindukan tenis. Nol. Saya sama sekali tidak merindukannya,” aku Nadal. “Tetapi bukan karena saya lelah bermain tenis atau melawan tenis, sama sekali tidak. Saya mengakhiri karier saya dengan bahagia dan jika saya bisa, saya akan meneruskannya, karena saya mencintai apa yang saya lakukan.”

“Itu adalah hasrat saya dan itu sudah menjadi kenyataan di sepanjang hidup saya. Hanya saja ketika anda menyadari bahwa secara fisik anda tidak bisa melakukannya lagi, anda berusaha menutup bab itu. Dan saya pun menutupnya.”

Lebih lanjut, mantan petenis berkebangsaan Spanyol mengatakan bahwa ia berusaha bermain selama mungkin meskipun mengalami berbagai cedera. Di sepanjang kariernya, ia absen dari 11 Grand Slam karena mengalami cedera lutut, kaki, pergelangan kaki, perut, dan pergelangan tangan.

“Saya menunda keputusan terakhir saya karena saya membutuhkan waktu untuk memastikan bahwa itu adalah keputusan yang tepat,” tutur Nadal. “Hal yang cukup berat adalah ketika saya duduk di sofa lalu bertanya-tanya apakah saya seharusnya terus berusaha bermain.”

“Ketika saya melihat bahwa tubuh saya tidak akan pulih di level yang saya butuhkan untuk terus menikmati diri saya sendiri di lapangan, maka saya mengambil keputusan untuk berhenti. Itulah mengapa saya tidak merindukannya. Karena saya mengakhirinya dengan ketenangan pikiran, mengetahui ahwa saya telah memberikan segalanya, dan tubuh saya tidak dapat memberikan lebih dari itu.”

Artikel Tag: Tenis, Rafael Nadal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/usai-terima-penghargaan-ini-rafael-nadal-tak-sesali-tentang-pensiun

Read Entire Article
Helath | Pilkada |