Alexander Zverev Akui Huni Peringkat 10 Besar Tak Semakin Mudah

4 hours ago 3

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Alexander Zverev telah menepis anggapan bahwa saat ini lebih mudah untuk menembus peringkat 10 besar dibandingkan era-era sebelumnya.

Petenis peringkat 2 dunia debut di peringkat 10 besar pada bulan Mei 2017 dan telah berada di peringkat tersebut sejak saat itu, ia hanya terlempar sejenak dari peringkat tersebut setelah French Open musim 2022 yang berakhir dengan cedera parah.

Andy Murray merupakan petenis peringkat 1 dunia ketika petenis berkebangsaan Jerman menembus peringkat 10 besar pada 22 Mei 2017 dengan Novak Djokovic, Rafael Nadal, Roger Federer, Stan Wawrinka, dan Dominic Thiem juga berada di peringkat tersebut.

Baru-baru ini, ada perdebatan apakah petenis peringkat 10 besar saat ini setangguh para petenis di pertengahan musim 2010-an, periode di mana Tiga Besar dan Murray tengah mendominasi turnamen ATP.

Hal tersebut disampaikan kepada runner up Australian Open musim 2025 dan ia pun mengabaikan anggapan tersebut.

Dalam konferensi pers, seorang wartawan menyatakan, “Banyak orang berpikir bahwa saat ini lebih mudah untuk bisa berada di peringkat 10 besar atau mencapai peringkat 10 besar.”

Zverev pun langsung menjawabnya, “Tidak.”

Ditanya lebih lanjut, petenis peringkat 2 dunia pun menyatakan, “Tidak, tentunya tidak. Saat ini malah jauh lebih menyulitkan. Kedalaman para petenisnya jauh lebih banyak. Sebelumnya, saya ingat ketika saya memasuki peringkat 10 besar untuk kali pertama adalah musim 2017, itu delapan musim yang lalu.”

“Ya, petenis peringkat 10 besar sangat tangguh dan kami memiliki empat petenis terbaik dunia dengan Novak, Rafa, Roger, Andy, Stan, del Potro, dan semua petenis lain.”

“Namun level dari, saya bisa mengatakan, 10 ke 20, lalu 20 ke 30, jauh lebih rendah daripada saat ini. Ya, petenis di posisi tinggi sungguh luar biasa, tetapi kini kedalamannya jauh lebih banyak.”

Setelah kalah di babak keempat Madrid Open pekan lalu, Zverev kini akan mengalihkan perhatiannya menuju Italian Open di Roma, di mana ia merupakan juara bertahan dan akan mempertahankan 1.000 poin dengan petenis peringkat 3 dunia, Carlos Alcaraz hanya terpaut 235 poin di belakangnya dan tanpa poin yang harus ia pertahankan di Roma, sehingga petenis berkebangsaan Spanyol berpeluang merebut posisi peringkat 2 dunia.

Artikel Tag: Tenis, alexander zverev

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/alexander-zverev-akui-huni-peringkat-10-besar-tak-semakin-mudah

Read Entire Article
Helath | Pilkada |