Ligaolahraga.com -
Liga Olahraga : Pasangan ganda putri Indonesia peringkat 8 dunia , Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi berhasil mencapai babak delapan besar ajang bergengsi kontinental Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2025 setelah menyudahi perlawanan wakil asal Hong Kong, Fan Ka Yan / Yau Mau Ying .
Febriana / Amalia sukses menundukkan Fan Ka Yan Yau Mau Ying lewat pertandingan ketat rubber game dengan skor 18-21, 21-6 dan 21-13, dalam pertandingan yang berlangsung di Ningbo Olympic Sports Center Gymnasium, Ningbo China pada Kamis (10/4) malam waktu setempat.
Amalia Cahaya Pratiwi mengakui bahwa mereka kurang sigap di game pertama tak langsung in melawan Hong Kong. Terlebih kondisi lapangan berangin menyulitkan pasangan peringkat 8 dunia itu.
"Lumayan kaget dengan kondisi lapangan hari ini. Dibandingkan pertandingan pertama kemarin tidak ada angin tapi tadi terasa berangin," tutur Tiwi melalui keterangan pers Humas dan Media PP PBSI.
"Kami coba adaptasi ulang tapi berjalan lambat, akhirnya bermain terburu-buru dan kurang tenang di gim pertama," tambah pemain asal klub bulu tangkis Mutiara Cardinal Bandung ini.
Langkah tak mudah harus dilalui Febriana/ Amalia kala berjumpa dengan peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 asal Jepang, Nami Matsuyama / Chiharu Shida.
Febriana/Amalia jadi perwakilan ketujuh Indonesia yang lolos ke babak perempat final ajang bergengsi Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2025 yang menyediakan hadiah total USD 500.000 atau berkisar 8 miliar rupiah.
"Kami belum pernah menang lawan Shida/Matsuyama, tapi kami mau berusaha dulu. Bermain yang bagus dulu. Pasangan Jepang terkenal ulet dan kuat, kami harus bisa meladeni itu," tambahnya.
Sebelumnya pasangan ganda putra Indonesia peringkat 4 dunia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto berhasil mencapai babak delapan besar turnamen bergengsi Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2025 setelah melewati hadangan dari wakil asal Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn / Worrapol Thongsa Nga dua game langsung yang cukup ketat dengan skor 21-19 dan 23-21.
Artikel Tag: Febriana Dwipuji Kusuma, Amalia Cahaya Pratiwi, Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2025
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/bac-2025-febriana-amalia-tantang-perunggu-olimpiade-di-perempat-final