Darwin Nunez Dipastikan Tinggalkan Liverpool Musim Panas Ini

5 hours ago 3

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Darwin Nunez dikabarkan terbuka terhadap tawaran dari Arab Saudi, apalagi sang penyerang dijamin akan meninggalkan Liverpool pada bursa transfer musim panas ini.

Meski Arne Slot melakukan rotasi besar dalam dua pertandingan terakhir, Darwin Nunez justru hanya duduk di bangku cadangan, sebuah sinyal bahwa masa depannya di Anfield telah berakhir. Pemain tim nasional Uruguay itu memang sempat tampil sebagai pemain pengganti dalam laga melawan Chelsea dan Arsenal, namun hal itu tampaknya tidak cukup untuk meyakinkan klub agar mempertahankannya.

Klub dikabarkan siap mendengarkan tawaran untuk pemain termahal mereka tersebut, yang sempat dikaitkan dengan Atletico Madrid, AC Milan, Nottingham Forest, dan Napoli. Namun, kepindahan ke Liga Pro Saudi disebut sebagai opsi paling memungkinkan. Liverpool Echo melaporkan bahwa Al-Hilal siap melakukan "upaya terpadu" untuk mengamankan jasa Nunez sebelum digelarnya Piala Dunia Antarklub bulan depan.

Ketertarikan dari Arab Saudi datang dengan kekuatan finansial yang besar dan tawaran yang menggiurkan bagi sang pemain. Jurnalis David Lynch mengatakan kepada Anfield Index bahwa ada "begitu banyak minat" terhadap Nunez dan bahwa kepergiannya "dijamin" terjadi musim panas ini.

Ia juga menyebutkan bahwa pemain berusia 25 tahun itu "senang pergi ke Saudi," meskipun dengan banyaknya peminat, potensi "perang penawaran" tak bisa dihindari. Sebelumnya, Liverpool sempat menolak tawaran lebih dari 60 juta poundsterling dari klub Arab Saudi pada Januari lalu demi menjaga kans dalam perebutan gelar.

Al-Hilal dilaporkan siap menawarkan gaji sebesar 558.000 poundsterling per minggu, dan kini klub Merseyside tersebut diyakini akan berusaha untuk mendapatkan kembali sebagian besar dari biaya 85 juta poundsterling yang mereka keluarkan saat membeli Nunez.

Artikel Tag: Darwin Nunez, Premier League, Liverpool

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/darwin-nunez-dipastikan-tinggalkan-liverpool-musim-panas-ini

Read Entire Article
Helath | Pilkada |