Ligaolahraga.com -
Berita Liga 1 Indonesia: Duel Persib melawan Bali United di pekan ke-29 berlangsung panas. Kedua tim tampil ngotot sehingga banyak pelanggaran terjadi serta ada beberapa kali friksi di lapangan.
Pertarungan kedua tim memang selalu sengit dalam beberapa musim terakhir. Apalagi gaya bermain dari Bali United yang cenderung banyak drama dan kerap memancing emosi lawan dengan aksi teatrikalnya.
Pada laga pekan ke-29 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (18/4) malam, kedua tim kembali bertemu. Hasilnya ada tujuh kartu kuning dikeluarkan wasit dan laga banyak terhenti lantaran pelanggaran dan adu mulut dari masing-masing tim.
Pelatih Maung Bandung, Bojan Hodak menyebut bahwa pertandingan melawan tim dari Pulau Dewata ini sudah seperti derby. Sehingga tensi pertandingannya kerap tinggi dan membuat pemain jadi tersulut amarahnya.
"Lawan Bali United ini selalu emosional, betul kan? Jadi saya melihat pertandingan ini seperti melawan Persija dan bagai derby. Itu kenapa pertandingannya menjadi emosional," ujar Bojan saat diwawancara di Stadion GBLA, Jumat (18/4).
Dia juga mengakui bahwa pemain yang terlalu emosi bisa merugikan tim. Karena selain tidak fokus pada permainan dan taktik, dia juga bisa mendapat kartu merah. Beruntun di laga ini, tidak ada pemain dari Persib yang diusir keluar lapangan.
"Mungkin terlalu emosional tidak bagus, karena itu bisa membuat para pemain kehilangan 'kepala' mereka. Pertandingan seperti ini biasa di sepakbola tetapi terlalu emosional juga tidak bagus, karena itu bisa mengakibatkan kartu kuning atau merah," ujarnya.
Di laga ini, Mateo Kocijan, Gustavo Franca, Beckham Putra Nugraha dan Gervane Kastaneer yang mendapat kartu kuning dari skuat Persib. Bojan Hodak bahkan mengakui dia mengganti Kocijan di awal babak kedua untuk meminimalisir dia mendapat kartu merah.
"Jadi menurut saya bagus saat tidak ada pemain kami yang terkena kartu merah, dan itulah alasannya saya menarik keluar Mateo ketika memasuki babak kedua," tandas pelatih asal Kroasia tersebut.
Artikel Tag: Persib, Bali United, bojan hodak
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kata-bojan-soal-tensi-tinggi-di-laga-persib-kontra-bali-united