Kemewahan Bergaya Hotel Bintang Lima, Fulham Tawarkan Cara Baru Nonton Bola

6 hours ago 2

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Pernahkah Anda membayangkan harus mengemas pakaian renang untuk pergi nonton sepak bola langsung? Itulah yang mungkin terjadi jika Anda membeli tiket musiman di Tribun Riverside Fulham yang kini menghadirkan pengalaman menonton dengan sentuhan hotel bintang lima.

Dengan harga yang bisa mencapai 3.000 poundsterling per musim — tertinggi di Premier League — penggemar kini bisa menikmati tribun delapan tingkat dengan fasilitas dan menu yang terinspirasi dari bintang Michelin, kolam renang di puncak gedung, dan pemandangan spektakuler Sungai Thames dan kota London. Area 'Sky Deck' ini juga menawarkan tempat duduk garis tengah terbaik di stadion.

Tribun megah ini menjadi simbol kemewahan gaya Amerika yang dibawa oleh pemilik Fulham, miliarder Shahid Khan. Namun, pengalaman yang ditawarkan lebih mirip kapal pesiar mewah ketimbang stadion sepak bola, bahkan jika dibandingkan dengan stadion elite milik Tottenham atau Everton yang baru dibangun. Menariknya, kolam renang di atap gedung tidak dirancang untuk menghadap ke lapangan.

Arsitek Phillip Johnson dari firma Populous menjelaskan bahwa desain tribun ini memang sengaja mengalihkan fokus ke arah sungai, terinspirasi dari rumah perahu dan budaya mendayung di Putney.

"Biasanya saat Anda membangun tribun baru, Anda mencoba memaksimalkan pemandangan lapangan. Tribun Riverside mengalihkan fokus ke sungai," kata Johnson. "Artinya, lapangan ini dirancang khusus untuk lapangan sepak bola. Kami mengambil tradisi dari tempat mendayung dan rumah perahu di Putney."

Direktur proyek Glen Sutton menambahkan bahwa tujuan mereka bukan menciptakan pengalaman stadion biasa, tetapi sesuatu yang lebih menyerupai hotel kelas dunia atau restoran premium.

Sutton berkata: "Kami tidak terlalu memikirkan pengalaman sepak bola pada umumnya. Desain ini lebih mirip dengan hotel kelas dunia, kapal pesiar, atau restoran daripada apa pun yang ada di dunia sepak bola."

Artikel Tag: fulham, Premier League, Riverside Fulham

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kemewahan-bergaya-hotel-bintang-lima-fulham-tawarkan-cara-baru-nonton-bola

Read Entire Article
Helath | Pilkada |