Ligaolahraga.com -
Berita Liga Inggris: Bek andalan Wolverhampton Wanderers, Nelson Semedo, mengungkapkan kekagumannya terhadap pelatih Vitor Pereira yang dianggap berhasil membawa Wolves ke level berikutnya. Setelah awal musim yang buruk di bawah Gary O’Neil, perekrutan Pereira terbukti sebagai keputusan krusial yang menyelamatkan musim klub.
Gary O’Neil dipecat pada awal Desember setelah Wolves terpuruk di peringkat ke-19 klasemen Premier League. Dengan situasi yang memprihatinkan, manajemen menunjuk Vitor Pereira, dan hasilnya luar biasa. Pelatih asal Portugal itu berhasil mengangkat performa tim secara drastis dan membawa Wolves menjauh dari zona degradasi.
Catatan impresif Pereira sepanjang musim ini tidak hanya menyelamatkan Wolverhampton, tetapi juga menciptakan rekor baru dalam sejarah klub. Perubahan ini mendapatkan apresiasi langsung dari kapten tim, Nelson Semedo, yang memuji pendekatan dan transformasi yang dilakukan pelatih 56 tahun itu.
“Skuad ini punya banyak kualitas dan kami sudah menunjukkannya. Tapi saya rasa kami memang butuh perubahan. Mungkin hanya beberapa bagian tambahan untuk bisa naik ke level selanjutnya, karena itulah yang saya inginkan dari klub ini,” ujar Semedo dalam wawancara di situs resmi Wolves.
Ia menambahkan bahwa perubahan yang dilakukan oleh Pereira membuat tim lebih percaya diri dan kompetitif, bahkan menjadi salah satu tim dengan performa terbaik di Eropa selama paruh kedua musim.
Meski optimisme menyelimuti skuad Wolves untuk musim depan, masa depan Semedo di Molineux masih belum jelas. Klub telah mengajukan tawaran kontrak berdurasi empat tahun, namun hingga kini belum ada kepastian apakah bek berusia 31 tahun itu akan bertahan. Berbicara tentang hubungannya dengan para penggemar, Semedo mengungkapkan rasa terima kasih dan cintanya kepada suporter setia Wolves.
“Mereka sangat berarti karena terus mendukung saya sejak awal. Saya ingat betul saat datang pertama kali, saya kesulitan di musim pertama, tapi mereka tetap mendukung dan mendorong saya untuk terus berkembang,” ujarnya. “Saya mencintai mereka dan mari kita lihat apa yang akan terjadi ke depan. Saya selalu berharap yang terbaik untuk mereka.”
Artikel Tag: Nelson Semedo, Vitor Pereira, Wolves, Wolverhampton Wanderers
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/nelson-semedo-puji-vitor-pereira-usai-selamatkan-wolves-dari-degradasi