Ligaolahraga.com -
Berita Sepak Bola: Mantan manajer interim Manchester United, Ralf Rangnick, menyoroti kegagalan Setan Merah membangun tim meski mereka sudah menghabiskan ratusan juta poundsterling.
Mantan manajer sementara Manchester United, Ralf Rangnick, kembali melontarkan kritik tajam terhadap klub lamanya. Rangnick, yang sempat memimpin United di paruh kedua musim 2021/22 sebelum kedatangan Erik ten Hag, mengungkapkan kekecewaannya terhadap arah kebijakan klub sejak kepergiannya.
Berbicara sebagai pundit di Canal+, pelatih asal Jerman itu menyinggung kegagalan United membangun tim meski telah mengeluarkan dana fantastis dalam beberapa tahun terakhir.
“Sejak saya meninggalkan klub, mereka telah menghabiskan £700 hingga £750 juta untuk membeli pemain. Tapi ironisnya, posisi mereka di klasemen bahkan lebih buruk dibandingkan saat itu,” ujar Rangnick.
Rangnick dikenal pernah menyerukan perlunya "operasi jantung terbuka" di tubuh Manchester United, baik dari sisi teknis maupun manajerial. Kini, di bawah kepemilikan minoritas Sir Jim Ratcliffe dan kontrol INEOS, pembenahan di balik layar mulai dilakukan. Namun di atas lapangan, performa United masih jauh dari harapan. Saat ini, mereka tercecer di peringkat ke-14 Premier League di bawah asuhan Ruben Amorim.
Menurut Ralf Rangnick, salah satu masalah utama terletak pada ketidaksesuaian filosofi pelatih dengan karakter skuad. Meski begitu, Rangnick menilai peluang masih terbuka jika United mampu menjuarai Liga Europa, yang akan mengantar mereka kembali ke Liga Champions.
"Mereka merekrut seorang pelatih di tengah musim yang menerapkan sistem tiga atau lima bek, padahal skuat ini dibentuk untuk bermain dengan empat bek. Ketidaksesuaian ini terlihat jelas saat mereka tampil di Premier League, terutama ketika menghadapi tim-tim yang seharusnya bisa mereka kalahkan."
"Di Liga Europa, mereka sebenarnya menghadapi situasi yang biasanya berujung pada kegagalan—seperti hasil imbang melawan Lyon—namun kali ini mereka mampu membalikkan keadaan. Tak bisa dimungkiri, atmosfer stadion juga memberikan pengaruh besar terhadap keberhasilan tersebut."
Artikel Tag: ralf rangnick, Manchester United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ralf-rangnick-soroti-kegagalan-manchester-united-bangun-tim