Ligaolahraga.com -
Berita Liga Inggris: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan pujian bagi penampilan apik yang ditunjukkan oleh Kevin De Bruyne saat menghadapi Crystal Palace.
Manchester City mendapatkan hasil yang sangat memuaskan pada lanjutan pertandingan pekan ke-32 Premier League musim ini. Pasalnya, saat mereka menjamu Crystal Palace di Etihad Stadium, Sabtu (12/4) malam WIB, The Cityzens berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 5-2.
Pada pertandingan tersebut, The Eagles sebenarnya sempat unggul dua gol lebih dulu berkat aksi Eberechi Eze (8') dan Chris Richards (21'). Namun, City berhasil bangkit dan mencetak lima gol balasan melalui aksi Kevin De Bruyne (33'), Omar Marmoush (36'), Mateo Kovacic (47'), James McAtee (56') dan Nico O'Reilly (79').
Tak lama setelah pertandingan usai, Pep Guardiola secara khusus memberikan pujian bagi penampilan apik De Bruyne. Playmaker asal Belgia itu berhasil menyumbangkan satu gol dan satu assist bagi timnya.
"Kevin yang kita kenal selama bertahun-tahun," ujar Guardiola kepada BBC Match of the Day.
"Saya tahu dia mengalami kesulitan dalam satu setengah tahun terakhir. Dia bebas dari rasa sakit dan benar-benar berbeda. Cara kami bermain sangat membantunya dengan pelari-pelari luar biasa, para pemain muda, dan bek sayap."
Terakhir, Guardiola juga memberikan pujian bagi penampilan apik timnya secara keseluruhan.
"Saya akan bilang kami bermain sangat bagus sepanjang pertandingan. Kami tertinggal 2-0 dan kami menciptakan banyak peluang, dan saya bilang di babak pertama kami bermain bagus," ujarnya melanjutkan.
"Momentum kami dimulai dengan tendangan bebas dari Kevin, dan setelah itu kami bermain sangat bagus, mengingat kami tertinggal 2-0 dan mengingat performa Crystal Palace di pertandingan-pertandingan sebelumnya."
Dengan hasil ini, The Cityzens naik keposisi empat klasemen sementara Premier League dengan koleksi 55 poin.
Artikel Tag: Kevin De Bruyne, Pep Guardiola, Manchester City, Crystal Palace
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sumbang-gol-dan-assist-pep-guardiola-puji-kevin-de-bruyne