Ligaolahraga.com -
Berita Piala Asia: Perjalanan timnas Indonesia U-17 akhirnya terhenti di Piala Asia U-17 2025. Seperti antiklimaks, tim asuhan Nova Arianto itu dicukur Korea Utara U-17 dengan skor telak 0-6 pada babak perempat final di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Senin (14/4/2025).
Meski tidak melaju ke semifinal, partisipasi di turnamen ini menjadi bekal penting bagi timnas Indonesia U-17 sebelum tampil di Piala Dunia U-17 2025 yang akan digelar di Qatar pada 3–27 November mendatang.
Pelatih timnas Indonesia U-17, Nova Arianto menilai banyak hal yang harus dievaluasi dan diperbaiki untuk persiapan ke ajang berikutnya. Hal ini terlihat jelas saat Garuda Muda kesulitan menghadapi permainan kolektif dan spartan Korea Utara di sepanjang pertandingan.
"Sebelumnya, saya ucapkan selamat kepada Korea Utara yang bermain sangat luar biasa malam ini. Terlepas dari hasil, saya ucapkan terima kasih kepada pemain saya yang juga telah berjuang luar biasa. Meskipun hasilnya tidak sesuai harapan, saya yakin para pemain belajar banyak dari situasi ini agar lebih siap di Piala Dunia nanti," ujar Nova Arianto seperti dikutip dari laman resmi Kitagarudaid.
Nova Arianto menegaskan bahwa evaluasi akan segera dilakukan, terutama dalam aspek pengambilan keputusan di lapangan. Ia menyoroti perlunya peningkatan dari sisi fisik, mental, dan kemampuan individu para pemain jelang berpartisipasi pada Piala Dunia U-17 2025.
"Secara garis besar, saya melihat mental pemain sangat luar biasa. Tapi dari sisi permainan, kami masih banyak yang harus diperbaiki. Itu menjadi PR kami dalam lima bulan ke depan, bukan hanya fisik dan mental, tapi juga skill individu yang harus ditingkatkan. Pemain harus lebih bekerja keras karena kita akan menghadapi event yang lebih besar, yaitu Piala Dunia," tambahnya.
Ia juga menyebut tim pelatih akan menyusun roadmap persiapan menuju Piala Dunia U-17 2025 dan menyampaikannya kepada PSSI. Harapannya, persiapan ini dapat dijalankan secara maksimal agar tim tampil lebih progresif dan siap bersaing di pentas dunia.
Artikel Tag: timnas indonesia u-17, Piala Asia, Piala Dunia, nova arianto
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/timnas-indonesia-u-17-tersingkir-pelajaran-penting-jelang-piala-dunia-u-17