Vitor Pereira: Mateus Mane akan Jadi Kejutan di Premier League Musim Depan

6 hours ago 4

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Pelatih Wolverhampton Wanderers, Vitor Pereira, mengungkapkan rencananya untuk bintang muda berbakat, Mateus Mane, yang disebutnya sebagai pemain “spesial” dan akan menjadi kejutan di Premier League musim depan.

Mateus Mane baru-baru ini menjalani debutnya di Premier League saat Wolves menghadapi Brighton, Sabtu (10/5) lalu. Pemain berusia 17 tahun itu sebelumnya beberapa kali masuk daftar cadangan, namun baru mendapat kesempatan tampil di laga kasta tertinggi Inggris pada pekan lalu. Dalam wawancaranya dengan BirminghamWorld, Vitor Pereira menegaskan bahwa Mane akan menjadi bagian dari skuad utama Wolverhampton pada musim 2025-26.

“Mane, saya yakin dia akan menjadi kejutan di Inggris, di liga ini, karena dia pemain yang bertalenta,” ujar Pereira. “Musim depan, dia pasti akan masuk dalam skuad utama bersama kami. Dia bukan hanya bertalenta, tetapi juga pekerja keras. Saya tidak memberinya menit bermain hanya sebagai formalitas. Saya merasa dia bisa melakukan sesuatu di pertandingan itu. Dia spesial.”

Komentar ini menjadi sinyal kuat bahwa Wolves siap memberi kepercayaan besar kepada Mane dalam jangka panjang, termasuk kemungkinan mengisi posisi yang ditinggalkan pemain utama. Wolverhampton kemungkinan akan kehilangan salah satu andalan mereka, Matheus Cunha, yang tengah dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United. Jika transfer tersebut terealisasi, Mane bisa mendapat peluang besar untuk tampil lebih reguler di lini depan Wolves.

Meski Mane belum memiliki banyak pengalaman di Premier League, potensi yang dimilikinya diyakini bisa menjadikannya pemain kunci di masa depan. Dengan jam terbang yang cukup, perkembangan Mane bisa dipercepat, sekaligus memberi warna baru dalam permainan Wolves.

Sebagai lulusan akademi Wolves, Mateus Mane menjadi representasi kesuksesan pembinaan pemain muda di klub. Kepercayaan yang diberikan Pereira menunjukkan bahwa Wolves siap menjadikan pemain muda sebagai bagian dari fondasi masa depan mereka. Jika mampu memanfaatkan peluang, Mane bukan hanya akan bersinar di Molineux Stadium, tetapi juga mencuri perhatian di level tertinggi sepak bola Inggris.

Artikel Tag: Vitor Pereira, Mateus Mane, Wolverhampton Wanderers

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/vitor-pereira-mateus-mane-akan-jadi-kejutan-di-premier-league-musim-depan

Read Entire Article
Helath | Pilkada |