Gagal Kalahkan Parma, Matteo Darmian Minta Inter Move On

22 hours ago 4

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Bek Inter Milan, Matteo Darmian, meminta timnya untuk mengalihkan fokus mereka ke laga kontra Bayern Munich usai gagal mengalahkan Parma tadi malam.

Hasil kurang memuaskan didapatkan oleh Inter Milan pada lanjutan giornata ke-31 Serie A. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Parma di Ennio Tardini, Sabtu (5/4) malam WIB, Nerazzurri hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 2-2.

Pada laga tersebut, Inter sebenarnya berhasil memimpin dua gol lebih dulu melalui aksi Matteo Darmian (15') dan Marcus Thuram (45'). Namun, tim tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua melalui aksi Adrian Bernabe (60') dan Jacob Ondrejka (69').

Darmian sendiri sebelumnya mengaku sangat kecewa dengan hasil ini. Meski demikian, ia meminta rekan-rekannya untuk segera mengalihkan fokus pada laga berikutnya kontra Bayern Munich di leg pertama babak perempat final Liga Champions yang akan digelar tengah pekan mendatang.

"Kami akan beranjak dari hasil imbang ini dan menatap masa depan dengan pola pikir yang positif," ujar Darmian seperti dilansir dari laman resmi klub..

"Hanya dalam waktu tiga hari, kami akan menghadapi laga krusial melawan tim yang sangat kuat, di mana kami harus membuktikan kemampuan kami.Kami ingin bersaing di setiap kompetisi, dan kami akan pergi ke Jerman untuk menampilkan performa terbaik."

"Kami tahu tantangan yang menanti, dan kami akan melakukan yang terbaik untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin dan memulihkan energi kami."

Terakhir, Darmian mengaku bahagia bisa kembali ke Ennio Tardini, markas Gialloblu yang pernah ia bela selama satu musim.

"Kembali ke Parma merupakan sebuah kesenangan. Saya hanya bermain di sini selama satu tahun, namun klub dan kota ini meninggalkan kesan tersendiri bagi saya: ini adalah tempat di mana orang-orang hidup dan bernapas dengan sepak bola.Saya mendoakan yang terbaik untuk mereka.”

Artikel Tag: Matteo Darmian, Inter Milan, Parma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gagal-kalahkan-parma-matteo-darmian-minta-inter-move-on

Read Entire Article
Helath | Pilkada |