Kondisi Pemain Chelsea Jelang Duel Lawan Legia Warszawa

1 week ago 14

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Pelatih kepala Chelsea, Enzo Maresca, memberikan kabar terbaru mengenai kondisi tiga pemain The Blues jelang pertandingan melawan Legia Warszawa dalam leg pertama perempat final UEFA Conference League, Kamis (10/4) malam WIB.

Enzo Maresca mengonfirmasi bahwa Wesley Fofana harus mengakhiri musim lebih awal setelah menjalani operasi hamstring yang sukses pada Sabtu lalu. Sementara itu, Romeo Lavia mengalami kemunduran kondisi sebelum laga kontra Tottenham Hotspur.

"Kami akan terus mendukung mereka karena mereka adalah pemain kami, karena mereka masih muda, dan karena mereka adalah manusia yang sedang mengalami masa sulit karena alasan yang berbeda," kata pelatih asal Italia itu.

"Sayangnya, Wes tidak akan bermain lagi musim ini. Semoga Romeo bisa kembali dalam waktu dekat. Saya belum tahu apakah dia bisa tampil di laga berikutnya, tapi sejauh ini dia terlihat cukup baik. Kami perlu mendukung keduanya, dan nanti kita lihat di akhir musim."

Selain Fofana dan Lavia, Maresca juga memberikan update terkait Marc Guiu. Penyerang muda asal Spanyol itu sebelumnya mengalami cedera dan diragukan bisa tampil lagi musim ini. "Kami mendapat kabar baik tentang Marc," ujar Maresca. "Mulai hari ini dia terlihat jauh lebih baik, dan ada kemungkinan dia bisa kembali sebelum musim berakhir."

Sementara itu, Enzo Maresca juga memastikan bahwa Filip Jorgensen akan tetap menjadi penjaga gawang utama Chelsea di kompetisi Conference League, termasuk dalam laga melawan Legia Warszawa.

"Filip akan bermain," tegas Maresca. "Sejak awal musim, Robert adalah kiper nomor satu kami. Tapi untuk sebagian musim ini, kami memutuskan memberinya waktu istirahat di beberapa pertandingan. Sekarang dia sudah kembali dan dalam kondisi baik, dan kami akan melanjutkan dengan rencana yang sama."

Artikel Tag: Enzo Maresca, Chelsea, Legia Warszawa, Conference League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kondisi-pemain-chelsea-jelang-duel-lawan-legia-warszawa

Read Entire Article
Helath | Pilkada |